KTI-SKRIPSI: 20.Tingkat Kecemasan Keluarga Terhadap Resiko Terjadinya Pemakaian Narkoba Pada Remaja

20.Tingkat Kecemasan Keluarga Terhadap Resiko Terjadinya Pemakaian Narkoba Pada Remaja

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah
Narkoba yang selama ini kita kenal dan merupakan obat berbahaya sangat populer di masyarakat dan banyak di konsumsi oleh masyarakat. Khususnya remaja yaitu merupakan fase perkembangan alami dimana seorang remaja tidak akan menghadapi krisis apapun selama perkembangan tersebut berjalan secara wajar dan alami, sesuai dengan kecendrungan-kecendrungan si remaja yang bersifat emosional dan sosial (Muhammad Jamaluddin Ali Mahfuzh, 2001). Sehingga remaja mudah terpengaruh untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang negatif. Maka dari itu sebagian besar remaja di indonesia banyak mengkonsumsi narkoba terutama pada remaja akhir yang mudah terpengaruh untuk mengkonsumsinya.

Menurut data yang diperoleh pada tanggal 16 desember 2006 menyatakan bahwa tingkat kecemasan keluarga dalam mendidik dan membimbing anak sangatlah mengkhawatirkan. Karena masa remaja merupakan keingintahuan dalam mencari jati diri, kedewasaan dan seksualitas.Adapun dari tiap keluarga mengatakan bahwa remaja disini kebanyakan menkonsumsi minum-minuman keras dan rokok. Tetapi sekarang banyak yang insaf walaupun keluarga tidak tahu tentang kebiasaan yang dilakukan sehari-hari. Sehingga setiap keluarga menyangkal kalau remaja disini mengkonsumsi narkoba seperti sabu-sabu,extacy,cimeng,putaw,dll.
Peran keluarga dalan mendidik dan membimbing anaknya kurang membantu,dalam meningkatkan kepercayaan diri anak seperti memperhatikan tingkah laku remaja,memberikan kebebasan dalam mengambil keputusan dan memberikan contoh perilaku yang baik,serta mendukung aktivitas anak dalam sekolah, yaitu berolahraga,menyalurkan hobi dan bermain musik.(WWW.Dep Kes. Co.id).
Dari data yang di ambil; dari kartu keluarga yang mempunyai anak remaja adalah 43 remaja.
Berdasarkan hal tersebut di atas peran keluarga sangatlah penting dalam mencegah terjadinya resiko pemakaian narkoba pada remaja serta memberikan dukungan secara moril agar dapat memotivasi remaja untuk menghindari penyalahgunaan narkoba.
Dari uraian tersebut diatas peneliti ingin mengangkat masalah tentang TINGKAT KECEMASAN KELUARGA TERHADAP RESIKO TERJADINYA PEMAKAIAN NARKOBA PADA REMAJA di Desa Mojowarno Rt 02 Rw 02 Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang.

B. Rumusan Masalah
Bagaimana tingkat kecemasan keluarga terhadap resiko terjadinya pemakaian narkoba pada remaja?

C. Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah diatas selanjutnya dapat dirumuskan tujuan sebagai berikut:
1. Tujuan umum
Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan tingkat kecemasan keluarga terhadap resiko terjadinya pemakaian narkoba pada remaja.
2. Tujuan khusus
Untuk mengetahui tingkat kecemasan keluarga terhadap resiko terjadinya pemakaian narkoba pada remaja.

D. Batasan Masalah
1. Konsep dasar kemanusiaan
2. Konsep keluarga
3. Konsep remaja
4. Konsep narkoba
5. Dampak penyalahgunaan narkoba

E. Manfaat Penelitian
1. Bagi remaja
Untuk meningkatkan pengetahuan bagi remaja mengenai penyalahgunaan narkoba dan dampak-dampaknya sehingga membuat para remaja tidak mencoba –coba menkonsumsi narkoba.
2. Bagi Peniliti
Memberikan pengalaman baru dalam memahami tingkat kecemasan keluarga terhadap resiko terjadinya pemakaian narkoba pada remaja.


3. Bagi institusi pendidikan
Diharapkan dengan adanya penelitian ini dapat menambah informasi dan sebagai tindak lanjut untuk dapat memberikan progam penyuluhan dan sebagai modifikasi program kerja yang telah dilaksanakan.
4. Bagi masyarakat
Terwujudnya remaja sehat yang terbebas dari penyalahgunaan narkoba dalam rangka meningkatkan kualitas SDM dalam pembangunan nasional.
5. Bagi peneliti lebih lanjut
Memberikan informasi awal tentan hubungan pengetahuan narkoba dan dampak penyalahgunaan yang nantinya dapat dijadikan sebagai data penelitian lebih lanjut.


Link download artikel lengkap ini
20.Tingkat Kecemasan Keluarga Terhadap Resiko Terjadinya Pemakaian Narkoba Pada Remaja

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...